Rabu, 18 November 2015

mengetahui lebih dalam tentang menggambar bentuk dan dekoratif




KATA PENGANTAR
              Alhamdulillah, segala puji hanya milik Allah SWT, yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya dan atas kehendak-Nya makalah ini dapat diselesaikan.
      Sholawat beriring salam, semoga tetap tercurahkan kepada Nabi Agung Muhammad SAW manusia termulia sepanjang zaman.
            Makalah ini sengaja dibuat penulis untuk memenuhi tugas. Dalam menyelesaikan makalah ini penulis banyak mengalami kesulitan. Namun berkat bimbingan dari berbagai pihak akhirnya makalah  ini dapat diselesaikan.
            Penulis mengucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang telah membantu penulis dalam pelaksanaan pembuatan makalah ini agar dapat terwujud dengan baik.
Penulis menyadari bahwa makalah ini tidak luput dari upaya lanjut untuk memperbaiki dan meningkatkan mutu. Oleh karena itu segala saran dan kritik yang membangun dari pembaca sangat penulis harapkan demi kesempurnaan di masa mendatang. Semoga makalah ini memberikan manfaat bagi kita semua.



Tulungagung,  26 Oktober 2015                           
                                                                                                                        
Penulis            













DAFTAR ISI

Kata Pengantar           …………………………………………...     1
DaftarIsi                      ……………………………………………    2
BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 LatarBelakang       …………………………...............………… 3
1.2 Rumusan Masalah ………………………..............……………  3
1.3 Tujuan       .........................………………..............…………… 3
BAB 2 PEMBAHASAN
2.1 pengertian Menggambar Bentuk…………………......…..…….  4
2.2  Macam-macam menggambar Bentuk...............................….       4
2.3 Alat dan Bahan Menggambar Bentuk......................................... 4
2.4  Langkah-langkah Menggambar bentuk   ...............................     4
2.5 Pengertian Menggambar Dekoratif.......................................        5
2.6 Alat dan Bahan Menggambar Dekoratif................................      6
2.7 Langkah-langkah Menggambar Dekoratif..........................          6
BAB 3 PENUTUP
3.1 Kesimpulan........................………………….............…………. 7
3.2 Penutup.....…………….............……………..............………… 7
DAFTAR PUSTAKA            ………………………………..……………. 8














BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah
                        Menggambar yang artinya kegiatan manusia membuat gambar, sedangkan yang dimaksud dengan gambar ialah hasil tiruan benda mati atau hidup.
Jadi, menggambar ialah semua kegiatan berkarya yang menghasilkan karya seni rupa dua dimensi (matra)l atau suatu karya seni rupa yang mempunyai ukuran panjang dan lebar.
                        Istilah bentuk dalam bahasa Indonesia dapat berarti bangun (Shape) atau bentuk plastis (Form). Setiap benda mempunyai bangun dan bentuk plastis. Bangun ialah benda yang polos seperti yang terlihat oleh mata sekedar menyebutkan sifatnya. Menggambar bentuk harus di sertakan dengan teknik dan langkah-langkah dalam menciptakannya.
                        Istilah dekoratif dalam KBBI adalah menghias bunga-bunga yang dipasang di sudut itu menciptakan efek. Jadi menggambar dekoratif harus berdasarkan prosedur pelaksanaanya.

1.2 Rumusan Masalah
1. Apakah Pengertian Menggambar Bentuk ?
2. Berapa Macam Menggambar Bentuk ?
3. Apa Saja Alat dan Bahan dalam Menggambar Bentuk ?
4. Bagamaina Langkah-Langkah dalam Menggambar Bentuk ?
5. Apakah Pengertian Menggambar Dekoratif ?
6. Apa Saja Alat dan Bahan dalam Menggambar Dekoratif ?
7. Bagaimana Langkah-Langkah dalam Menggambar Dekoratif ?

1.3 Tujuan Penulisan
1. Memahami Pengertian Menggambar bentuk
2. Mengetahu macam-macam menggambar bentuk
3. Mengetahui Alat dan Bahan dalam Menggambar Bentuk
4. Mengetahui Langkah-Langkah dalam Menggambar Bentuk
5. Memahami Pengertian Menggambar Dekoratif
6. Mengetahui Alat dan Bahan dalam Menggambar Dekoratif
7. Mengetahui Langkah-Langkah dalam Menggambar Dekoratif


BAB II
PEMBAHASAN
2.1     Gambar Bentuk
A.       Pengertian Gambar Bentuk
          Menggambar Bentuk adalah memindahkan objek/benda-benda yang ada disekitar kita dengan tepat seperti keadaan benda yang sebenarnya, menurut arah pandang dan cahaya yang ada.  
B.            Macam-Macam Bentuk
a. Bentuk kubistis merupakan bentuk-bentuk yang menyerupai kubus atau benda yan bentuk dasarnya balok atau kubus. Contohnya : lemari, meja kardus,kulkas dll
b. Bentuk silindris merupakan benda yang bentuk dasarnya silinder atau bulat. Contohnya: gelas, botol dan teko
c. Bentuk bebas merupakan benda yang bentuk dasarnya tidak beraturan atau yang tidak termasuk kubistis dan silindris. Contohnya: kain, buah-buahan, sayur-sayuran.

C.                 Cara Pembuatan Gambar Bentuk.
A. Alat Dan Bahan Menggamar Bentuk
 a. Kertas gambar.
 b. pensil
 c. penghapus
 d. alas kertas
 e. rautan pensil
 f. contoh benda yang akan digambar

D.         Langkah Menggambar Bentuk
 a. Pengamatan
            Merupakan kegiatan mengenali objek yang akan di gambar. Objek gambar harus diamati berulang-ulang dan lebih baik dilakukan dengan bingkai (frame).
 b. Membuat sket
            Merupakan pindahan hasil pengamatan di atas bidang gambar dengan cara mensketsa objek gambar secara tipis-tipis (membayang).
 c. Menentukan gelap terang
                        Dalam menentukan gelap terang di dalam menggambar bentuk ada beberapa macam teknik, yaitu:
1)Teknik linear
Merupakan cara menggambar objek gabar dengan garis sebagai unsure yang paling menentukan baik garis lurus maupun lengkung.
2)Teknik blok
Merupakan cara menggambar dengan menutup objek gambar menggunakan satu warna sehingga hanya terlihat bentuk globalnya (siluet).
3)Teknik arsir
Merupakan cara menggambar dengan garis saling menyilang atau sejajar untuk menentukan gelap terang objek gambar sehingga tampak tiga dimensi.
4)Teknik pointilis
Meerupakan cara menggambar menggunakan titik-titik untuk menentukan gelap terang.
5) Teknik dusel.
Merupakan cara menggambar yang dalam menentukan gelap terang objek menggunakan pensil yang digoreskan secara miring (rebah).
       


2.2 Menggambar Dekoratif
A. Pengertian dekoratif adalah menggambar dengan tujuan mengolah suatu permukaan benda menjadi lebih indah. Gambar dekoratif adalah berupa gambar hiasan yang dalam perwujudannya tampak rata, tidak ada kesan ruang jarak jauh dekat atau gelap terang tidak terlalu ditonjolkan.
            Untuk memperoleh objek gambar dekoratif, perlu dilakukan deformasi atau penstiliran alami. Bentuk- bentuk objek di alam disederhanakan dan digayakan tanpa meninggalkan bentuk aslinya. Misalnya bunga, hewan, tumbuhan yang digayakan. Kesan tentang bunga, hewan, tumbuhan  harus masih ada pada motif itu. Dan masih banyak motif-motif hias lain.
Berikut ini beberapa contoh motif bercorak tumbuhan :
    

B. Alat Dan Bahan Menggambar Dekoratif.
 1. Kertas gamabar
 2.  Pewarna
 3. Kuas
 4. Pensil(hitam/pensil warna/spidol)

C. Langkah-Langkah Pelaksanaan
a)      Buat rancangan atau gambar berupa motif hias/ornament pada kertas yang sudah disediakan atau benda 3 dimensi tertentu.
b)      motif hias bisa berupa stilasi dari alam (fauna, flora, alam benda), abstrak, atau geometris
c)      penyelesain akir gambar seperti pada gambar bentuk, hanya hitam putih sja, atau bewarna.
d)     Warna-warna yang digunakan bisa diambil dari : pewarna buatan.     
            Motif-motif hias tersebut banyak dijumpai pada kain batik, kain songket, kain tenun, relief candi, dan ukiran wayang. Dalam menggambar dekoratif , bentuk-bentuk yang telah distilir itempatkan pada bidang yang akan dihias agar menjadi lebih indah. Keindahan gambar dekoratif terletak pada komposisi, warna, garis dan bentuk motifnya. Sedangkan bidang-bidang yang dihias dapat berbentuk lingkaran, segitiga, persegi atau segi lima.
 


BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
            Menggambar Bentuk adalah memindahkan objek/benda-benda yang ada disekitar kita dengan tepat seperti keadaan benda yang sebenarnya, menurut arah pandang dan cahaya yang ada.  
            Pengertian dekoratif adalah menggambar dengan tujuan mengolah suatu permukaan benda menjadi lebih indah. Gambar dekoratif adalah berupa gambar hiasan yang dalam perwujudannya tampak rata, tidak ada kesan ruang jarak jauh dekat atau gelap terang tidak terlalu ditonjolkan.

3.2 Penutup
            Demikian yang dapat kami paparkan mengenai materi yang menjadi pokok bahasan dalam makalah ini,tentunya masih banyak kekurangan dan kelemahannya,karena terbatasnya pengetahuan dan kurangnya rujukan atau referensi yang ada hubungannya dengan judul makalah ini. Kami penulis berharap para pembaca yang budiman memberikan kritik dan saran yang membangun kepada penulis demi sempurnanya makalah ini.Semoga makalah ini berguna bagi penulis pada khususnya juga para pembaca yang budiman pada umumnya.
















DAFTAR PUSTAKA
Ayex Sofyan. 2014. Menggambar Bentuk.
Yoki Mirantiyo. 2012. Menggambar Dekoratif

Tidak ada komentar:

Posting Komentar